Kanwil Kemenkumham Jateng Berjaya di Puncak Peringatan Hari HAM ke-75: Terima Penghargaan Prestisius sebagai Pembina HAM Terbaik

    Kanwil Kemenkumham Jateng Berjaya di Puncak Peringatan Hari HAM ke-75: Terima Penghargaan Prestisius sebagai Pembina HAM Terbaik

    JAKARTA - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah meraih penghargaan dalam Puncak Peringatan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) Sedunia Ke - 75 Tahun 2023 bertempat di Lapangan Banteng Jakarta, Minggu (10/12). 

    Penghargaan diterima antara lain atas upaya Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah sebagai unit pembina dalam mendorong dan mewujudkan Kabupaten/Kota Peduli HAM.

    Tercatat Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah berhasil membawa 33 Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Tengah memperoleh penghargaan Kabupaten/Kota Peduli Hak Asasi Manusia (HAM) tahun 2023. 

    Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H Laoly kepada Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah Tejo Harwanto . 

    Selain Kanwil Kemenkumham Jateng, empat Kanwil lain yang menjadi pembina terbaik antara lain Kanwil Banten, Bangka Belitung, Jakarta, dan Yogyakarta. 

    Dalam sambutannya Menkumham menyebut kewajiban untuk melaksanakan penghormatan, perlindungan, pemenuhan, penegakan, dan pemajuan HAM merupakan tugas bagi setiap orang. 

    Berkaitan dengan mandat tersebut, sudah menjadi kewajiban Pemerintah dalam hal ini Kemenkumham, untuk hadir dan serius dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya di bidang Hak Asasi Manusia.

    "Oleh karena itu, berbagai upaya dan program yang telah dilaksanakan pemerintah salah satunya dengam mendorong Kabupaten/ Kota Peduli HAM, " kata Yasonna. 

    Penilaian Kabupaten/Kota peduli HAM merupakan upaya Kemenkumham untuk mendorong daerah lebih peduli terhadap Hak-hak dasar masyarakat sebagai warga Negara.

    "Hal ini juga untuk mengembangkan sinergitas satuan kerja perangka daerah dan instansi vertikal di daerah dalam rangka P5 HAM, " tuturnya. 

    Yasonna berharap melalui peringatan ini seluruh instansi pemerintah terus menyebarkan nilai-nilai hak asasi manusia serta meningkatkan kontribusi bagi kesejahteraan masyarakat. 

    "To deny people their human rights is to challenge their very humanity (Mengingkari hak asasi manusia berarti menantang kemanusiaan mereka)" tutup Yasonna. 

    Peringatan yang mengambil tema “Harmoni dalam Keberagaman" ini turut dihadiri oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Jawa Tengah Anggiat Ferdinan. 

    Sebelumnya, beberapa kegiatan juga digelar Kemenkumham yang melibatkan khalayak umum, mulai dari lomba mewarnai bagi SD dan sederajat, lomba melukis bagi SMP dan sederajat, hingga kompetisi pembuatan komik HAM digital.

    Sejumlah pejabat negara juga turut hadir diantaranya Ketua Komnas HAM Atnike Nova Sigiro, Pj. Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, serta Pimpinan Tinggi Pratama Unit Pusat.

    kumhamsemakinpasti kanwilkemenkumhamjateng
    Dheny Window

    Dheny Window

    Artikel Sebelumnya

    Puncak Peringatan Hari HAM Ke-75 Tahun 2023,...

    Artikel Berikutnya

    Menkumham Tekankan Signifikansi Prinsip-Prinsip...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Satlantas Polres Semarang Raih Juara 1 Kinerja Terbaik! Bukti Nyata Layanan Cepat dan Responsif untuk Masyarakat

    Ikuti Kami